Jumat, 10 Oktober 2008

PELAJARAN DARI MASALAH

Ayat Bacaan Mazmur 34:1-23

Kemalangan orang benar banyak namun tetapi Tuhan melepaskan Dia dari semuanya itu
Mazmur 34:19

Masalah dalam hidup manusia silih berganti. Sehingga ketika kita menghadapi masalah mungkin kita ingi menghindarinya. Sebagai orang percaya bukan berarti kita akan lepas dari masalah. Saat kita menghadapi permasalahan tersebut kita harus selalu memandang masalah sebagai sebuah lompatan untuk kita boleh semakin naik dalam tingkatan iman.

Jangan memandang masalah hanya sebagai suatu penderitaan. Dengan demikian kita dan kita harus dapat bersyukur dalam segala hal. Kemudian kita harus menyadari bahwa Tuhan ingin membawa kita lebih dekat lagi dengan Dia dan mengajarkan kepada kita untuk selalu mengandalkan Dia.

Saat semua keadaan baik mungkin tanpa Yang kedua melalui masalah Tuhan ingin kita bertumbuh menjadi Kristen yang dewasa bahkan Allah ingin membawa kita naik dalam level rohani yang lebih tinggi dari yang sekarang. Karena dalam segala hal apapun Tuhan itu tetap mempunyai rencana yang baik dan apa yang Dia lakukan selalu tepat untuk kita, serta rancanganNya tidak pernah gagal atas hidup kita Yang terpenting dari setiap masalah yang ada Tuhan akan menjadikan kita menjadi umat pemenang dengan kemenangan yang sempurna bagi setiap kita.

Satu hal yang perlu kita ingat bahwa saat kita merasa tidak ada jalan keluar ,Allah sanggup memberikan kita jalan keluar yang terbaik. Bagi Allah segala sesuatu itu mungkin terjadi, Sebab itu milikilah selalu pikiran yang positif, janganlah fokus kita hanya pada permasalahan yang ada. tetaplah pandang kepada kebesaran Tuhan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar